Tahun 2015 Luas Panen dan Produktivitas Padi Sawah Meningkat - Badan Pusat Statistik Kota Tangerang Selatan

Untuk mendapatkan data BPS silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) di BPS Kota Tangerang Selatan di Jl. Raya Serpong - Puspiptek No. 156 Kel. Kademangan Kec. Setu Kota Tangerang Selatan 15313, Telp dan Faks (62-21) 75791502

Tahun 2015 Luas Panen dan Produktivitas Padi Sawah Meningkat

Tanggal Rilis : 2 November 2015
Ukuran File : 1.27 MB

Abstraksi

Berdasarkan Angka Ramalan (Aram) II tahun 2015, diperkirakan produksi padi Banten akan mencapai 2,17 juta ton Gabah Kering Giling (GKG) atau meningkat 126,99 ribu ton (6,21 persen) bila dibanding tahun 2014. Peningkatan produksi padi disebabkan oleh meningkatnya luas panen dan produktivitas padi sawah sedangkan untuk padi ladang untuk luas panen maupun produktivitasnya mengalami penurunan.
Berdasarkan Aram II tahun 2015, diperkirakan produksi jagung akan mencapai 13,83 ribu ton pipilan kering, atau meningkat sebesar 31,51 persen bila dibandingkan produksi tahun 2014 yang mencapai 10,51 ribu ton. Peningkatan produksi disebabkan bertambahnya luas panen jagung dari 3.152 hektar pada 2014 menjadi 4.113 hektar pada 2015 atau meningkat 30,49 persen.
Produksi kedelai berdasarkan Aram II tahun 2015 diperkirakan akan mencapai 7,06 ribu ton atau meningkat 10,52 persen bila dibandingkan tahun 2014. Peningkatan produksi kedelai dipengaruhi oleh meningkatnya luas panen dari 4.815 hektar pada 2014 menjadi 5.143 hektar pada tahun 2015 atau meningkat sebesar 6,81 persen.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Tangerang Selatan (Statistics of Tangerang Selatan Municipality)Jl. Raya Serpong - Puspiptek No. 156 Kel. Kademangan Kec. Setu Kota Tangerang Selatan 15313

Prov. Banten Telp dan Faks (62-21) 75791502

Email : bps3674@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik